Inilah Rekomendasi Pasar Satwa Dan Tanaman Hias Yogyakarta (Pasty)

Informasi

Informasi dan Tips-tips

Mengenal Pasar Satwa Dan Tanaman Hias Yogyakarta (Pasty) yang bisa jadi Rekomendasi untuk Anda

Mengenal Pasar Satwa Dan Tanaman Hias Yogyakarta (Pasty) yang bisa jadi Rekomendasi untuk Anda

Pasar Satwa Dan Tanaman Hias Yogyakarta (Pasty)

 

 

 

Pasar Satwa dan Tanaman Hias Yogyakarta (PASTHY) dahulu dikenal dengan nama Pasar Burung yang berada di pasar Ngasem Tamansari, sekarang berada di daerah Dongkelan, Jalan Bantul KM.1 Yogyakarta karena penataan kota/ relokasi. Dengan adanya relokasi tersebut maka saat ini PASTY terlihat lebih luas dan enak dipandang mata karena rapi.

PASTY dibagi menjadi 2 lokasi, sebelah timur meliputi pasar burung dan pasar hewan, sementara di sebelah barat adalah wilayah untuk tanaman hias. Dalam lokasi tanaman hias terdapat puluhan stand tanaman yang menjual berbagai jenis tanaman hias dan juga buah.

pasar satwa

Sumber Gambar: iwayful.wordpress.com

Sangat nyaman berjalan- jalan di kawasan PASTY ini Homiers, pasalnya lorong untuk pejalan kakinya lumayan luas dan juga bersih. Berbagai jenis burung dapat Homiers temukan di PASTY, mulai dari burung dara, beo, nuri, lovebird dll. Tak hanya burung, berbagai unggas dan hewan peliharaan lainnya seperti hamster, kelinci, ikan, anjing, kucing dan lainnya juga tersedia. Semuanya disimpan dalam kandang maupun sangkar yang menarik. Dengan keanekaragaman satwa ini Homiers sangat menarik para orang tua untuk menggajak anak- anaknya berkunjung sekedar memperkenalkan berbagai jenis binatang. Bagi Homiers pecinta fotographi tempat ini juga sangat bagus digunakan sebagai lokasi untuk hunting object- object yang menarik.

Homiers jangan kawatir jika berkunjung ke PASTY ini karena disini telah dilengkapi dengan sarana dan prasarana yang baik seperti tempat parkir, toilet, mushola, area bermain anak- anaka dan kios penjual makanan. Prasarana ini menjadikan PASTY tempat yang asik untuk dijadikan alternative pendidikan, wisata dan belanja. ^_^

 

 

Sumber Gambar Utama: sarklewer.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *