Inilah Tips Mengajak Buah Hati Anda Travelling Ataupun Berwisata
Seru sekali pastinya Homiers ketika mengajak buah hati Anda travelling ataupun berwisata. Apalagi jika buah hati Anda masih balita, hal sekecil apapun akan menarik perhatiannya. Tapi, membawa si kecil berlibur kadang merepotkan. Ikuti tips berikut agar si kecil tidak rewel di perjalanan.
- Pilihlah lokasi yang tepat
Jangan bawa si kecil ke lokasi yang mungkin membosankan bagi si kecil seperti wisata berbelanja. Tapi ajak ke atraksi-atraksi yang hidup, seru, dan memiliki aktivitas yang mampu membuat si kecil bergerak. Misalnya: kebun binatang, taman safari, water park, dan sejenisnya. - Transportasi pilihan
Jika Homiers sudah memilih destinasi wisata yang diinginkan, maka kita harus menentukan transportasi apa yang dipilih untuk mencapai lokasi tersebut. Naik kendaraan pribadi, memang asyik tetapi jika Homiers harus melintasi jarak yang relative jauh, maka sebaiknya gunakan saja pesawat terbang. Selain memakan waktu lebih pendek, pesawat terbang juga memberikan fasilitas yang lebih nyaman kepada si kecil
- Kebutuhan si balita
Selain membawa obat-obatan yang biasa dipakai si kecil, bawalah juga popok bayi. Begitu pula susu formula. Jika masih ASI mudah saja, namun bila susu formula sebaiknya bawalah susu formula yang biasa diminum si kecil. Selain itu juga bawa kebutuhan lainnya seperti baju sampai tisu basah. Jangan terlalu banyak bawaan, terutama untuk pakaian. Cukuplah membawa koper dan tas ransel. Homiers akan kesusahan jika harus menggendong si kecil sambil membawa terlalu banyak koper. Kurangi bawaan Homiers sendiri, misalnya cukup membawa beberapa potong pakaian. Jika kurang, maka kita bisa membelinya di lokasi wisata, sekalian sebagai kenang kenangan nantinya.
- Jika sakit atau ngambek
Sebelum memulai perjalanan, Kita harus memikirkan kemungkinan terburuk jika si kecil sakit. Bila sakitnya sekadar demam atau flu, kita bisa memberinya obat yang biasa ia minum. Jika si kecil lelah, maka beristirahatlah. Bila ia mengantuk, maka biarkan ia tidur. Jangan terlalu memaksakan harus terus berjalan atau mampir- mampir. Hal ini penting untuk menjaga mood dan staminanya. Jangan lupa cemilan-cemilan sehat favoritnya disiapkan. Jika tiba- tiba menangis kencang karena ngambek di tengah keramaian orang bawalah ia ke tempat yang lebih sepi dan jangan membentaknya. Biarkan saja ia menangis dan ia akan reda dengan sendirinya.
- Memilih kuliner yang tepat
Biasanya si kecil hanya mau memakan makanan yang sudah ia kenal atau terbiasa. Anda bisa mencari restoran yang memang menyediakan menu untuk anak-anak. Mungkin Homiers bisa pesan menu-menu sederhana yang biasa disukai anak-anak. Misalnya sosis goring, spaghetti atau sup.
- Hotel/ penginapan ramah anak
Pilihlah penginapan yang ramah kepada anak-anak, yaitu penginapan yang memang biasa menerima tamu anak-anak. KIta bisa mengetahuinya dari fasilitas seperti Simply Homy Guest House yang mengusung konsep seperti rumah sendiri, dimana berbeda dengan hotel yang hanya mempunyai space yang sangat terbatas, Simply Homy mampu memberikan rasa nyaman kepada anak Homiers dengan ruangan yang bukan hanya kamar saja tetapi juga ruang keluarga dan ruang tamu yang tersedia.
-Selamat Mencoba-
Sumber Gambar: huffingtonpost.com