3 Dampak Buruk Makan Seblak Terlalu Sering! Jangan Berlebihan! - Guesthouse & Homestay Jogja, Purbalingga dan Tegal Pilihan Keluarga

Informasi

Informasi dan Tips-tips

3 Dampak Buruk Makan Seblak Terlalu Sering! Jangan Berlebihan!

Sumber Gambar

Seblak merupakan salah satu makanan yang populer selama beberapa tahun terakhir. Makanan ini menjadi favorit banyak orang karena rasanya yang pedas dan cenderung asin. Makanan asal Sunda ini identik dengan kuah merahnya yang mengugah selera para pecinta pedas.

Porsi seblak juga dirasa cukup banyak, mengenyangkan dan beragam. Bayangkan saja dalam satu mangkuk kalian sudah mendapatkan banyak isian mulai dari bakso, sosis, dumpling, crabstick, dan masih banyak lagi. Padahal dahulu, isi seblak hanya berupa kerupuk rebus, mi dan kwetiau. Seiring perkembangan zaman makanan ini kian berkembang.

Bagi yang sering mengonsumsi makanan ini, ada baiknya berhati-hati. Karena bila berlebihan, makanan ini juga dapat menyebabkan dampak buruk bagi tubuh. Ya, apa-apa kalau berlebihan pasti memberi dampak buruk sih. Tinggal kitanya yang dengan bijak menyesuaikan.

Untuk mengetahui lebih lanjut, berikut adalah dampak buruk yang disebabkan makan seblak berlebih!

Gangguan Pencernaan

Seblak seperti yang kita tahu merupakan makanan dengan ciri khas pedasnya. Makanan pedas sendiri sebenarnya tidak baik bagi tubuh bila dimakan terus-menerus. Apalagi jika seblak yang kita makan memiliki tingkat kepedasan yang sangat pedas. Karena setahu saya makanan ini memiliki levelnya sendiri-sendiri tergantung di pemesan.

Rasa pedas dari seblak ini dapat menyebabkan gangguan pencernaan seperti iritasi usus. Dampaknya, akan terasa perih di perut yang sangat mengganggu. Selain itu, rasa pedasnya juga dapat menyebabkan diare yang berkelanjutan.

Obesitas

Pernahkah berpikir, nutrisi apa saja yang terkandung dalam semangkuk seblak. Banyak yang menyebut kalau nutrisi dalam seblak ini tidak seimbang. Karena dalam semangkuk seblak biasanya terlalu banyak karbohidrat dan lemak dari pada protein. Inilah yang membuat kita merasa sangat kenyang saat memakan satu porsi seblak.

Apalagi kita tahu, kadang orang makan seblak bisa memilih isiannya sendiri-sendiri. Ada yang minta mie yang banyak, kerupuk yang banyak dan lain-lain. Membuat kandungan nutrisi dalam makanan ini menjadi tidak seimbang. Dan kalau dibiarkan maka akan menyebabkan obesitas. Jadi jangan berlebihan ya, pastikan dalam memilih isian seblak, pilih menu seimbang.

Menyebabkan Berbagai Penyakit

Rasa asin dalam seblak menjadi salah satu kunci mengapa makanan ini bisa begitu digandrungi. Tapi hati-hati, karena kebanyakan makan makanan asin atau kelebihan sodium bisa mendatangkan berbagai penyakit serius yang akan merugikan diri kita sendiri.

Sodium sebetulnya memang dibutuhkan oleh tubuh, akan tetapi kalau berlebihan maka akan mendatangkan penyakit-penyakit ini: Stroke, gagal jantung, kanker, dan tekanan darah tinggi. Jadi pastikan untuk tidak berlebihan dalam memakan makanan asin. Atau bisa dengan mengurangi jumlah sodium yang ada dalam seblak pesanan kita.

Bukan ingin merusak citra seblak sebagai makanan favorit, tapi menurut saya bahaya seperti ini memang perlu diketahui. Saya juga sebenarnya suka makan seblak karena isiannya yang beragam. Tapi tidak sering, hanya ketika ingin saja. Jadi perlu tahu batasan dan tidak berlebihan dalam menikmati sesuatu. Termasuk saat makan seblak ini.

Siapa pun boleh saja memakan seblak, tapi paling tidak tahu mengenai bahayanya bila dikonsumsi secara berlebihan. Makanan ini akan tetap menjadi makana rakyat yang murah dan dinikmati di mana-mana. Semoga nantinya akan ada seblak yang lebih sehat lagi. Kalian apakah sering makan seblak?

Sumber : 1, 2, 3

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *